Pemanfaatan Ansible dalam Sistem Otomatisasi Dan Monitoring Jaringan Komputer
DOI:
https://doi.org/10.32815/jiskomsia.v1i01.22Kata Kunci:
otomatisasi jaringan, monitoring jaringan, Ansible, PythonAbstrak
Perangkat jaringan yang telah terpasang terkadang perlu dikonfigurasi ulang agar dapat terus beroperasi dengan baik. Di suatu perusahaan dalam melakukan konfigurasi perangakat jaringan masih menggunakan cara konfigurasi manual. Melakukan konfigurasi manual membutuhkan waktu yang lebih lama jika perangkat yang digunakan dalam jumlah yang cukup banyak serta dapat menimbulkan kompleksitas yang tinggi dan potensi terjadinya human error. Metode yang lebih efisien untuk dapat mengkonfigurasi perangkat-perangkat tersebut secara otomatis yaitu dengan melakukan otomatisasi jaringan. Otomatisasi jaringan merupakan sebuah sistem yang dibuat untuk melakukan konfigurasi ke beberapa router secara bersaaman. Penelitian ini bertujuan untuk melakukan otomatisasi konfigurasi yang diimplementasi oleh Ansible yang hasilnya diuji pada aplikasi simulasi jaringan atau GNS3. Otomasi konfigurasi diimplementasikan melalui skrip pada Ansible yang dihubungkan dengan router melalui Secure Shell (SSH) sehingga konfigurasi dapat dimasukkan kedalam router. Router yang digunakan pada penelitian ini merupakan router virtual yang dibangun menggunakan GNS3. Hasil dari penelitian ini Ansible telah berhasil digunakan untuk mengotomasi konfigurasi router. Berapapun router yang akan dipasang pada jaringan, router tetap dapat di otomasi hanya dengan menggunakan skrip yang telah dibuat pada Ansible. Penerapan otomasi jaringan ini dapat memudahkan untuk konfigurasi perangkat jaringan dengan skala besar secara otomatis serta dapat meminimalisir human error.
Unduhan
Diterbitkan
Versi
- 2023-10-27 (4)
- 2023-10-22 (3)
- 2023-10-22 (2)
- 2023-10-21 (1)
Cara Mengutip
Terbitan
Bagian
Lisensi
Hak Cipta (c) 2023 rina dewi indahsari, Loudry Tivvany Aijen
Artikel ini berlisensi Creative Commons Attribution 4.0 International License.